Berita Ekonomi Surabaya Utama

Daftar 10 Usaha Dengan ModaL Terjangkau Tapi Menjanjikan, Ada Jasa Titip hingga Afiliator

Daftar 10 Usaha Dengan ModaL Terjangkau Tapi Menjanjikan, Ada Jasa Titip hingga Afiliator (istimewa/ surabayakabarmetro.id)

SURABAYAKABARMETRO.ID– Inilah daftar 10 usaha dengan modal terjangkau yang bisa jadi pilihan saat ini.

Meskipun modalnya terjangkau, tapi usaha tersebut memiliki hasil menjanjikan.

Usaha apa saja itu?

Simak selengkapnya di sini!

Memulai usaha sendiri bisa jadi adalah mimpi bagi sebagian orang.

Namun, terkadang terdapat keraguan bahkan kebingungan untuk memulai usaha tersebut. Temukan rekomendasi usaha yang menjanjikan untuk dicoba, tapi dengan modal cukup terjangkau. 

Peluang usaha bisa dimulai dari hal-hal sederhana dan memanfaatkan kecanggihan teknologi. 

Cek rekomendasi berikut untuk tahu apa saja contoh usaha menjanjikan yang menarik untuk dicoba.

  1. Affiliator di Media Sosial

Pesatnya aktivitas belanja online di marketplace membuat tren jadi affiliator marketplace di media sosial kian meningkat drastis.

Dengan menjadi affiliator, maka sudah jadi salah satu peluang usaha yang menjanjikan, sebab hanya perlu membuat konten menarik di media sosial dan membagikan tautannya.

Nantinya setiap klik maupun pembelian dari tautan yang dibagikan, maka affilator akan mendapatkan komisi beberapa persen dari marketplace maupun dari penjual. 

  1. Usaha Bisnis Makanan

Memulai bisnis makanan, baik itu kue, jajanan, hingga makanan berat seperti usaha catering juga bisa jadi usaha yang menjanjikan.

Dengan memulai usaha bisnis makanan, maka artinya sama saja dengan menyalurkan hobi untuk dapatkan uang. Anda juga bisa memaksimalkan promosi di media sosial untuk meningkatkan peluang menemukan pelanggan. 

  1. Agen Pembayaran Digital

Peluang usaha selalu datang dari mana saja termasuk dengan jadi agen pembayaran digital. Dengan jadi agen pembayaran digital, maka anda hanya perlu mempersiapkan modal yang cukup terjangkau untuk jadi agen dan perangkat untuk transaksi seperti smartphone. 

Untuk jadi agen pembayaran digital yang bisa melayani berbagai transaksi, maka agen harus mencari aplikasi yang yang tepat. Contoh aplikasi yang bisa digunakan para agen untuk mulai transaksi PPOB dan lainnya misalnya adalah Fastpay.

Di Fastpay para agen bisa melayani berbagai transaksi PPOB dengan cepat dan aman. Proses pendaftarannya juga mudah dengan modal mulai dari 100 ribuan. 

“Di Fastpay, agen bisa layani transaksi PPOB pelanggan seperti bayar tagihan listrik atau beli token, pembelian pulsa paket data, serta top up produk digital seperti e-wallet, e-money, dan game online. Tentunya bisnis jadi agen pembayaran digital bersama Fastpay adalah usaha yang menjanjikan komisi dan keuntungan yang menggiurkan bagi agen,” ujar Manager Fastpay, Aditiya Sulistiawan, Kamis (17/10/2024).

  1. Usaha Jasa Titip

Membuka usaha jasa titip atau yang juga dikenal sebagai jastiper sekarang banyak digandrungi oleh mereka yang suka belanja offline di event-event ataupun di toko secara langsung. Dengan jadi jastiper, anda bisa mengambil untung beberapa persen dari harga jual.

Namun, untuk jadi jastiper juga bukan hal yang bisa disepelekan karena harus bisa menjaga kepercayaan orang-orang yang membayar jasa titip barangnya. 

Usaha jasa titip ini biasa berlaku untuk barang-barang kecantikan seperti make up dan skincare, baju dan perlengkapan fashion lain, serta bentuk barang lain. 

  1. Usaha Jadi Agen Tiket Perjalanan

Memanfaatkan banyaknya tempat wisata, baik di dalam maupun luar negeri serta hari-hari besar liburan, maka tentu buka usaha jadi agen tiket akan jadi salah satu peluang usaha yang menjanjikan.

Di sini sebagai agen hanya perlu mencari aplikasi paling tepat untuk membantu proses pemesanan tiket para konsumen yang ingin bepergian. 

Perihal ketersediaan dan harga juga sudah ditentukan oleh pihak penyedia moda transportasi seperti misalnya pihak PT KAI untuk ketersediaan tiket kereta api dari berbagai rute.

Nantinya sebagai agen tiket, Anda tinggal melakukan pemesanan dan akan mendapatkan komisi sebagai agen dengan nilai komisi beberapa persen dari harga tiket sesuai syarat dan ketentuan.

Salah satu aplikasi yang cocok digunakan para agen tiket adalah Fastpay, di mana Fastpay menyediakan fasilitas bagi agen untuk memesankan tiket dari berbagai moda transportasi. 

  1. Jasa Template Produk Digital

Dengan pesatnya perkembangan teknologi, kini banyak software atau website yang bisa digunakan untuk mendapatkan uang. Salah satu caranya adalah dengan menjual template produk digital seperti misal catatan keuangan, template presentasi dan lainnya. Nantinya template-template ini bisa dijualbelikan di situs marketplace dan siapa saja bisa membelinya.

  1. Jasa Kursus Online

Sejak berkembangnya tren belajar dari rumah atau learn from home, banyak orang mengikuti kursus online untuk menambah pengetahuan dan keterampilan. Di sini anda bisa membuat video pembelajaran dan memulai kursus online berbayar dengan materi yang menarik dan relevan dengan kebutuhan target audiens. Topik pembelajarannya bisa seputar skill digital yang relevan dibutuhkan di era ini maupun topik pembelajaran sekolah misalnya yang juga memuat latihan soal. 

  1. Jasa Make Up Artist (MUA)

Bagi yang memiliki ketertarikan dengan dunia kecantikan maka, menjadi Make Up Artist adalah salah satu peluang usaha menjanjikan saat ini. Sekarang banyak orang yang mencari jasa Make Up Artist untuk berbagai acara seperti acara wisuda, perpisahan, tunangan, pernikahan, dan acara-acara lainnya.

Untuk menjadi Make Up Artist, tentunya perlu banyak berlatih serta mengumpulkan portofolio yang menarik calon klien terkait hasil make up. Selain itu, penting juga bagi MUA untuk punya ciri khas tersendiri dari segi make up untuk membedakan dari yang lain. 

  1. Usaha Agen Ekspedisi

Menjadi agen ekspedisi bisa jadi peluang usaha menjanjikan mengingat sekarang banyak orang sering belanja online sehingga akan bisa jadi usaha rumahan yang menguntungkan.

Perihal modal, untuk jadi agen ekspedisi bisa dimulai dengan modal yang terjangkau jika bergabung jadi agen multi ekspedisi di FastXpress by Fastpay.

Dengan jadi agen ekspedisi di Fastpay, maka calon agen bisa mulai bisnis ekspedisi dengan lebih efektif, karena bisa mendaftar berbagai ekspedisi populer, seperti JNE Express, ID Express, SiCepat, Lion Parcel, POS Indonesia, SAP Express dan lainnya.

Dengan modal ratusan ribu rupiah saja, anda sudah bisa layani pengiriman barang dari pelanggan dan pasti dijemput oleh masing-masing ekspedisi. 

  1. Jasa Dropshipper

Lagi-lagi berhubungan dengan belanja online, peluang usaha dengan buka jasa dropshipper bisa anda lakukan dari rumah. Anda hanya tinggal mencari supplier terpercaya kemudian mulai mempromosikan barang dari supplier tersebut.

Sebagai dropshipper, anda tidak perlu memikirkan stok barang karena anda hanya perlu menerima pesanan pelanggan dan meneruskan ke supplier untuk segera dikirim. 

Anda bisa membuat konten yang menarik dari katalog supplier maupun mencoba produk sebagai modal awal pembuatan konten.

Setelah ada pemesanan, maka sebagai dropshipper anda bisa menyerahkan data pemesan kepada supplier dan anda tinggal melakukan pembayaran pada supplier. Pastikan untuk mengecek alamat pengiriman agar benar sampai ke alamat konsumen yang memesan. 

Itu tadi 10 rekomendasi usaha yang bisa anda coba dengan keuntungan yang cukup menjanjikan saat ini. Terlebih usaha-usaha di atas bisa dilakukan dari rumah dan mengeluarkan modal yang terjangkau. Segera mulai usaha anda sendiri dan gapai kesuksesannya. (surabayakabametro.id)

Bagus

About Author

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

Utama

Toko Karpet di Gemblongan Surabaya Terbakar, Kepanikan Sejumlah Orang Ikut Terekam

SURABAYA – Sebanyak dua toko karpet yang ada di Jalan Gemblongan, Surabaya terbakar, Minggu (16/10/2022) sore kemarin. Saat kejadian, kobaran
Berita Utama

Tim Antasena dan Sapuangin ITS Capai Prestasi Bergengsi di Kancah Internasional, Berjaya di Shell Eco-Marathon 2022

SURABAYA – Satu lagi prestasi yang berhasil ditorehkan oleh para mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Mereka berhasil meraih prestasi